Lelucon April Mop Mengenai Bumi Datar

April Mop adalah kebiasaan pada tanggal 1 April saat orang-orang saling membuat lelucon & senda gurau, dan bersenang-senang membuat orang lain mempercayai hal yang tidak benar. Sebagian dari lelucon ini berupa “dukungan pada Bumi datar.”

Beberapa hari setelahnya, lelucon-lelucon tersebut bisa tidak terlihat jelas bahwa itu cuma lelucon, dan kaum Bumi datar tak sadar bahwa merekalah yang sedang menjadi objek lelucon. Pada komunitas mereka, beberapa lelucon tersebut disangka sebagai dukungan sungguhan terhadap Bumi datar, dan kekeliruan tersebut beredar sebagai hoaks.

Beberapa contoh:

  • Situs travel KAYAK memodifikasi situs webnya untuk menggunakan peta Bumi datar, mempengaruhi lintasan penerbangan dan harganya.
  • Groupon membagi-bagikan ‘globe Bumi datar’ secara gratis.
  • MOVA, perusahaan pembuat globe, membuat “Globe Bumi Datar”.
  • App cuaca “Dark Sky” membuat peta cuaca menggunakan peta Bumi datar.

Banyak dari lelucon tersebut sebenarnya membocorkan secara halus bahwa itu cuma lelucon. Namun banyak kaum Bumi datar yang tak mampu menyadari isyarat-isyarat tersebut, dan mempercayai bahwa lelucon tersebut adalah dukungan sungguhan pada Bumi datar. Bahkan, setelah kita beri tahu bahwa itu cuma lelucon April Mop, mereka tetap tak bersedia menerima kenyataan tersebut.

Referensi