Indra Manusia

Indra manusia memiliki batasan dan tak dapat mendeteksi melampaui batas-batas tertentu. Namun manusia memiliki kepintaran sehingga dapat menciptakan instrumen untuk mendeteksi dan mengukur melewati batas kemampuan indra kita.

Kaum Bumi datar bersikeras jika indra kita tak mampu mendeteksi sesuatu, maka sesuatu itu tidak ada. Faktanya, instrumen yang kita ciptakan dapat mendeteksi hal-hal yang tak dapat dideteksi oleh indra kita.

Sebagai contoh, mata manusia tak mampu melihat cahaya infra merah di atas 720 nm. Namun manusia dapat membuat kamera infra merah untuk mengatasi keterbatasan tersebut. Mata manusia juga tidak dapat mengenali objek yang ukuran sudutnya lebih kecil daripada 1 busur menit, tapi mampu membuat instrumen seperti kamera, teleskop dan mikroskop untuk melihat objek-objek yang ukuran sudutnya lebih kecil daripada 1 busur menit.

Referensi