Topik NASA dalam Argumentasi Bumi Datar dan Bumi Bulat

Manusia mengetahui Bumi itu bulat sejak abad 3 SM, jauh sebelum manusia bisa ke luar angkasa dan NASA didirikan. Untuk mempertahankan kepercayaan Bumi datar, kaum Bumi datar perlu memfitnah NASA. Namun untuk mengetahui Bumi itu bulat, sama sekali tak membutuhkan campur tangan NASA.

Lanjutkan membaca “Topik NASA dalam Argumentasi Bumi Datar dan Bumi Bulat”

Efek Coriolis

Gaya Coriolis adalah gaya semu yang bekerja pada benda yang bergerak dalam kerangka acuan yang berputar. Karena Bumi bulat dan berotasi, objek yang bergerak bebas juga dipengaruhi oleh gaya Coriolis, tergantung dari arah dan kecepatan geraknya, serta derajat lintang posisinya di permukaan Bumi.

Bentuk Bumi yang bulat dan berotasinya mengakibatkan permukaan Bumi bergerak dengan kecepatan linear yang berbeda-beda, tergantung dari jaraknya ke sumbu rotasi Bumi. Benda yang bergerak dari sebuah posisi ke posisi lain yang memiliki kecepatan linear yang berbeda akan mendapatkan gaya Coriolis karena gerakan benda tersebut kini dinilai dari permukaan Bumi yang kecepatan dan/atau arah geraknya berbeda.

Lanjutkan membaca “Efek Coriolis”

Mitos Polaris Terlihat dari Selatan Khatulistiwa

Akibat deklinasi yang mendekati +90°, Polaris praktis tak dapat dilihat dari selatan khatulistiwa, dan fakta tersebut hanya dapat terjadi jika Bumi bulat. Ada sebuah mitos yang sering muncul di kalangan komunitas Bumi datar yang mengklaim bahwa Polaris terlihat dari selatan khatulistiwa. Sumbernya hanyalah interpretasi keliru dari sebuah artikel berita oleh oknum Bumi datar Samuel Rowbotham, lebih dari 1½ abad yang lalu.

Lanjutkan membaca “Mitos Polaris Terlihat dari Selatan Khatulistiwa”

Demonstrasi Sains Tim Peake di ISS dan Teori Konspirasi Green Screen

Featured Video Play Icon

Tahun 2016, astronot Tim Peake dari Inggris berada di ISS dan ditugasi untuk mendemonstrasikan beberapa percobaan fisika untuk National Space Academy. Tim mempraktikkan demonstrasi tersebut di depan latar belakang kotak-kotak yang dipersiapkan untuk keperluan tersebut.

Video Tim terlihat pada liputan kunjungan mantan presiden George H.W. Bush ke NASA Mission Control Center. Kaum Bumi datar “menemukan” video tersebut dan menjadikan video Tim tersebut sebagai “bukti” video ISS adalah hasil dari green screen. Hal tersebut hanya bersumber dari ketidaktahuan dan sifat suudzon/berburuk sangka yang mereka miliki. Video-video Tim yang dipublikasikan di situs web National Science Academy membuktikan bahwa video tersebut hanyalah video biasa, dan bukan bagian dari proses pembuatan CGI melalui green screen.

Lanjutkan membaca “Demonstrasi Sains Tim Peake di ISS dan Teori Konspirasi Green Screen”

Rute Penerbangan Antipode: Auckland–Madrid

Featured Video Play Icon

Auckland, Selandia Baru, dan Madrid, Spanyol adalah pasangan kota yang hampir antipode. Keduanya terletak saling berseberangan di permukaan Bumi bulat. Karena itu, kita dapat naik pesawat dari Auckland ke arah mana pun, dan tiba di Madrid setelah menempuh jarak yang sama, apapun arah yang kita pilih saat meninggalkan Auckland.

Penerbangan apapun antara pasangan antipode memiliki lama perjalanan yang mirip, walaupun penerbangan-penerbangan tersebut memiliki arah yang berbeda. Fakta tersebut hanya konsisten dengan Bumi bulat, dan tak mungkin dijelaskan jika Bumi datar.

Lanjutkan membaca “Rute Penerbangan Antipode: Auckland–Madrid”

Propagasi Gelombang Radio

Propagasi gelombang radio adalah sifat dari gelombang radio saat merambat dari satu titik ke titik lainnya. Karena gelombang radio adalah radiasi elektromagnetik, maka akan mengalami fenomena pantulan, pembiasan, difraksi, penyerapan, polarisasi dan hamburan.

Kaum Bumi datar menganggap semua gelombang radio itu sama, dan menciptakan beberapa “penjelasan” dengan asumsi salah tersebut. Faktanya, gelombang radio dengan frekuensi berbeda memiliki sifat dan propagasi yang berbeda pula.

Lanjutkan membaca “Propagasi Gelombang Radio”

Diagram AutoCAD Berdasarkan Teorema Pythagoras dari Kaum Bumi Datar

Ada sebuah diagram lengkungan Bumi yang legendaris, yang dibuat oleh kaum Bumi datar menggunakan aplikasi AutoCAD berdasarkan teorema Pythagoras, dan dilengkapi dengan slogan “dengan presisi 15 digit”™. Diagram tersebut sebenarnya tidak salah, tetapi tidak memperhitungkan ketinggian pengamat dan refraksi atmosfer, sehingga tak dapat digunakan untuk menghitung tinggi objek di kejauhan yang terhalang lengkungan Bumi.

Perhitungan pada diagram tersebut akan menghasilkan angka tertutup lengkungan Bumi yang jauh lebih besar daripada seharusnya. Ketika objek di kejauhan terlihat, sementara berdasarkan diagram seharusnya tertutup, kaum Bumi datar akan keliru menarik kesimpulan bahwa “Bumi datar.”

Lanjutkan membaca “Diagram AutoCAD Berdasarkan Teorema Pythagoras dari Kaum Bumi Datar”

Appeal to Ridicule: Jurus Mencemooh Dalam Konsep Bumi Datar

Appeal to ridicule adalah sesat pikir (fallacy) yang dilakukan dengan cara memperlakukan pendapat pihak lain seakan konyol, lucu atau bodoh, dan dengan demikian tidak layak untuk dipertimbangkan. Lawan bicara dan pendapatnya diperlakukan sebagai objek lelucon.

Bumi datar tak memiliki landasan ilmiah, sehingga kaum Bumi datar sering menggunakan appeal to ridicule. Sebaliknya, argumentasi ilmiah yang sesungguhnya dilakukan tanpa mengolok-olok argumentasi pihak lain.

Lanjutkan membaca “Appeal to Ridicule: Jurus Mencemooh Dalam Konsep Bumi Datar”

Kemiringan Objek di Kejauhan Akibat Lengkungan Bumi

Akibat lengkungan Bumi, objek yang berjarak jauh tetapi masih terlihat akan sedikit miring menjauhi pengamat. Namun sudutnya sangat kecil dan tak mungkin dapat terlihat oleh mata manusia.

Saat disodori foto-foto yang membuktikan lengkungan Bumi, kaum Bumi datar kerap kali merespon dengan menunjukkan di foto-foto tersebut tak terlihat kemiringan  objek menjauhi pengamat. Faktanya, kemiringan objek tersebut terlalu kecil dan tak dapat diamati.

Lanjutkan membaca “Kemiringan Objek di Kejauhan Akibat Lengkungan Bumi”

Peta Udara Tahun 1943/1945 (“Air Map of the World”)

Kaum Bumi datar menemukan sebuah peta penerbangan pada tahun 1943 dengan judul “Air Map of the World.” Karena bentuknya sama dengan “peta Bumi datar” yang fiktif, mereka lalu keliru menyimpulkannya sebagai “peta Bumi datar.” Faktanya, peta tersebut adalah peta dengan proyeksi Azimuthal Equidistant yang memiliki distorsi, hanya representasi bentuk Bumi bulat pada bidang datar, dan tidak menggambarkan bentuk Bumi yang sesungguhnya.

Fakta tersebut sebenarnya telah dijelaskan dengan sangat panjang lebar pada peta itu sendiri pada keterangan-keterangan yang diletakkan di setiap pojok peta. Sayangnya, peta tersebut beredar di kalangan komunitas korban-korban Bumi datar dengan resolusi yang rendah, sehingga penjelasan yang seharusnya dapat meluruskan hoax tersebut menjadi tidak dapat terbaca.

Lanjutkan membaca “Peta Udara Tahun 1943/1945 (“Air Map of the World”)”

Visualisasi Satelit dan Sampah Antariksa

Gambar-gambar yang menunjukkan satelit dan sampah antariksa bersama dengan Bumi adalah visualisasi, bukan foto. Visualisasi satelit dan sampah antariksa tersebut dibuat dengan menggambarkan objek-objek tersebut dengan ukuran yang jauh lebih besar daripada ukuran yang sebenarnya. Jika menggunakan ukuran aslinya, maka ukuran satelit menjadi terlalu kecil dan tidak akan terlihat.

Kaum Bumi datar mengira visualisasi satelit dan sampah antariksa tersebut adalah foto yang diambil dengan kamera.  Karena kita tak pernah melihat seperti itu, mereka lalu menarik kesimpulan macam-macam. Faktanya, objek satelit dan sampah antariksa jauh lebih kecil daripada yang digambarkan dalam visualisasi tersebut.

Lanjutkan membaca “Visualisasi Satelit dan Sampah Antariksa”

Perbedaan Temperatur Antara di Sekitar Khatulistiwa dan Daerah Kutub

Daerah kutub memiliki temperatur lebih rendah karena Matahari tidak menyinari tegak lurus, energi dari Matahari tersebar ke daerah yang lebih luas dan permukaan es memiliki albedo tinggi, yang memantulkan energi Matahari daripada permukaan gelap.

Jika Bumi bulat, jarak ke Matahari dari kutub dan dari khatulistiwa praktis sama akibat jarak matahari yang sangat jauh. Kaum Bumi datar mengklaim bahwa jika demikian, maka seharusnya temperatur di daerah kutub dan khatulistiwa sama. Mereka salah. Bukan hanya jarak ke Matahari yang dapat menghasilkan perbedaan temperatur.

Lanjutkan membaca “Perbedaan Temperatur Antara di Sekitar Khatulistiwa dan Daerah Kutub”

“Siapa yang Merekam?”

Featured Video Play Icon

Menunjukkan sebuah foto atau video dari pendaratan di Bulan oleh misi Apollo, dan kemudian mengajukan pertanyaan retoris “Siapa yang merekamnya?” merupakan perilaku yang umum dilakukan kaum Bumi datar. Mereka melakukannya seakan-akan pertanyaan tersebut tidak mungkin ada jawabannya, dan hanya teori konspirasi yang dapat menjelaskannya.

Faktanya, semua pertanyaan tersebut ada jawabannya. Dan tak sulit untuk mendapatkan jawabannya.

Lanjutkan membaca ““Siapa yang Merekam?””

Ladang Angin Lepas Pantai dan Lengkungan Bumi

Featured Video Play Icon

Ladang angin lepas pantai terdiri dari serangkaian turbin angin dengan ukuran dan bentuk yang sama, yang tersebar di daerah yang luas. Kita dapat mengamati turbin-turbin tersebut dari pantai dan dengan mudah melihat efek dari lengkungan Bumi.

Jika turbin cukup jauh, bagian bawahnya akan tidak terlihat dan bilah turbin dapat terlihat seakan-akan berada di bawah permukaan air. Hal ini hanya dapat terjadi jika Bumi bulat.

Lanjutkan membaca “Ladang Angin Lepas Pantai dan Lengkungan Bumi”

Hasutan Berbasis Agama dan Penyebaran Paham Bumi Datar

Melakukan hasutan berbasis agama adalah cara yang efektif untuk membuat sebagian orang-orang yang religius menjadi emosi dan tidak berpikir panjang apakah informasi yang didapatkannya informasi yang benar. Jika sudah terlanjur kena hasut, informasi yang didapatkan akan dipercaya secara emosional. Dan walaupun sudah mendapatkan informasi yang benar, mereka  akan tetap mengalami kesulitan untuk menerima fakta yang sebenarnya tersebut.

Melakukan hasutan-hasutan religius adalah salah satu modus operandi oknum-oknum Bumi datar dalam menyebarkan paham Bumi datar; yang sasarannya adalah kaum religius.

Lanjutkan membaca “Hasutan Berbasis Agama dan Penyebaran Paham Bumi Datar”

Felix Baumgartner dan Red Bull Stratos

Red Bull Stratos adalah percobaan terjun payung dari ketinggian tinggi oleh penerjun Felix Baumgartner. Tahun 2012, Felix Baumgartner naik ke ketinggian 39 km dengan balon helium, lalu terjun dengan baju astronot dan mendarat dengan parasut. Kaum Bumi datar menciptakan berbagai alasan demi menolak fakta-fakta dari peristiwa tersebut.

Lanjutkan membaca “Felix Baumgartner dan Red Bull Stratos”

Sesat Pikir Konsep Curian (Stolen Concept Fallacy)

Sesat pikir konsep curian (stolen concept fallacy) terjadi jika seseorang menggunakan sebuah fakta untuk menyangkal sumber dari fakta tersebut. Dengan kata lain, konsep A digunakan untuk menyangkal B, sementara A tergantung dari B.

Banyak teori konspirasi bersumber dari konsep curian, termasuk banyak klaim-klaim dari kaum Bumi datar. Biasanya kaum Bumi datar menggunakan sebuah konsep untuk menyangkal sains, tetapi konsep tersebut bersumber dari sains itu sendiri.

Lanjutkan membaca “Sesat Pikir Konsep Curian (Stolen Concept Fallacy)”

Video Fisheye

Featured Video Play Icon

Pada gambar yang diambil dengan lensa fisheye, garis lurus akan tetap lurus jika garisnya melintasi titik tengah gambar. Kita dapat gunakan sifat tersebut untuk menentukan apakah sebuah garis benar-benar lurus di dunia nyata.

Pada video yang diambil dengan lensa fisheye dari ketinggian, seharusnya ada banyak momen saat horizon melintasi titik tengah gambar, dan kita dapat gunakan momen-momen tersebut untuk membuktikan lengkungan Bumi.

Lanjutkan membaca “Video Fisheye”

Geometri dari Kejadian Bulan Sabit

Banyak di antara kita yang mengalami kesulitan untuk membayangkan bagaimana misalnya Bulan sabit dapat terlihat di malam hari, padahal posisi Bulan berada lebih dekat dari Matahari daripada Bumi, dan posisi kita saat malam hari membelakangi Matahari. Menurut mereka, seharusnya pada malam hari kita tak dapat melihat Bulan.

Kaum Bumi datar yang mengalami kesulitan visualisasi seperti itu mengambil langkah lebih jauh dan menganggap hal tersebut sebagai ‘bukti’ bahwa fenomena alam tersebut tidak mungkin dijelaskan oleh ilmu pengetahuan. Faktanya, fenomena terlihatnya Bulan sabit saat malam hari dapat dengan mudah dijelaskan pada model Bumi bulat.

Lanjutkan membaca “Geometri dari Kejadian Bulan Sabit”

Analogi Kendaraan Bergerak dan Dalih Pembatas Fisik

Kita tak dapat merasakan Bumi berotasi, dan untuk menjelaskan fenomena tersebut, kita biasanya menggunakan analogi kendaraan bergerak. Jika kendaraan bergerak dengan kecepatan konstan, kita tak akan dapat merasakan gerakannya. Kita tak dapat merasakan gerak rotasi Bumi karena alasan yang sama.

Kaum Bumi datar menciptakan dalih bahwa kita berdiri di atas Bumi, bukan di dalamnya, untuk dengan keliru menolak penjelasan tersebut.

Lanjutkan membaca “Analogi Kendaraan Bergerak dan Dalih Pembatas Fisik”