Satelit SpaceX StarLink dan Foto Balon Multiple Exposure

Untuk memantau lubang ozon, setiap minggu, NOAA meluncurkan balon pada beberapa lokasi. Ilmuwan yang meluncurkan balon tersebut sering membuat foto peluncuran yang diambil dengan metode multiple exposure. Pada foto hasilnya, satu balon akan muncul berkali-kali.

Kaum Bumi datar menemukan foto “balon berjajar” tersebut, lalu mereka gunakan untuk “menjelaskan” kenampakan satelit SpaceX StarLink yang berjajar di langit. Faktanya, foto-foto tersebut adalah foto multiple exposure. Hanya ada satu balon yang diluncurkan, tetapi difoto berkali-kali, lalu semua hasilnya digabungkan ke dalam satu foto.

Lanjutkan membaca “Satelit SpaceX StarLink dan Foto Balon Multiple Exposure”

Mengapa Satelit Dapat Mengorbit

Gravitasi menarik benda ke Bumi. Tapi satelit tetap berada di luar angkasa karena mengorbit, atau dengan kata lain bergerak dengan kecepatan & arah yang tepat untuk mengimbangi gravitasi Bumi.

Kaum Bumi datar mengklaim satelit harusnya jatuh ke Bumi jika ada gravitasi. Faktanya, kita tak hanya meluncurkan satelit ke luar angkasa, tapi juga memberikan arah & kecepatan yang tepat sehingga tak jatuh ke Bumi atau terus menjauh.

Lanjutkan membaca “Mengapa Satelit Dapat Mengorbit”

Gaslighting

Gaslighting adalah membuat narasi palsu agar orang lain meragukan persepsinya. Kaum Bumi datar melakukan gaslighting untuk menyebarkan pahamnya dan akan efektif jika sasaran takut kehilangan sesuatu jika mempertanyakan narasi palsu tersebut. Melakukan gaslighting agar seseorang percaya Bumi datar terdiri dari dua langkah: menciptakan rasa takut kehilangan keyakinan Bumi datar dan membuat target mempertanyakan persepsinya

Lanjutkan membaca “Gaslighting”

Analogi Keliru Bola Tenis Basah yang Berputar

Percepatan gravitasi yang bersumber dari massa bola tenis sangat kecil dibandingkan percepatan sentrifugal dari gerak memutar bola tenis yang berputar. Akibatnya, air tak tetap berada pada bola tenis yang berputar, tidak seperti Bumi.

Bola tenis basah berputar itu bulat, berputar & diselimuti air, seperti Bumi. Tapi air menjauhi bola, tak seperti Bumi. Kaum Bumi datar menganggapnya “bukti” Bumi tak bulat. Faktanya, besar percepatan yang terlibat di kedua kasus itu berbeda.

Lanjutkan membaca “Analogi Keliru Bola Tenis Basah yang Berputar”

Drone dan Matahari Terbenam

Featured Video Play Icon

Dengan menggunakan drone, kita dapat melihat Matahari terbenam, lalu naik dan mengamati Matahari terbenam untuk kedua kalinya. Hal ini hanya dapat terjadi karena Bumi berbentuk bulat.

Lanjutkan membaca “Drone dan Matahari Terbenam”

Arah Atas dan Bawah

Arah “bawah” adalah arah sama dengan percepatan gravitasi Bumi, yaitu menuju pusat Bumi. Arah “atas” adalah sebaliknya, menjauhi pusat Bumi. Hal ini berlaku untuk semua pengamat di Bumi.

Kaum Bumi datar gemar mempertanyakan & mencemooh hal yang terjadi pada orang yang ada di “bawah” Bumi. Mereka tidak paham bahwa bagi orang di sisi Bumi yang lain, “bawah” tetaplah menuju pusat Bumi, sama seperti yang kita rasakan. Lanjutkan membaca “Arah Atas dan Bawah”

Perspektif Paksa

Matahari dan Bulan terlihat berukuran sama di langit, tetapi tidak berukuran sama. Keduanya hanya terlihat sama karena Matahari 400× lebih besar, tapi juga 400× lebih jauh. Untuk menjelaskannya, kita gunakan perspektif paksa pada foto.

Kaum Bumi datar bersikeras Matahari & Bulan berukuran sama hanya karena terlihat berukuran sama. Dengan “logika” yang sama, adik di atas memiliki tinggi sama dengan menara Eiffel.

Lanjutkan membaca “Perspektif Paksa”

Teori Konspirasi Chemtrail

Teori konspirasi “chemtrail” adalah anggapan keliru bahwa jejak kondensasi yang terlihat di belakang pesawat adalah “chemtrail” yang sengaja disemprotkan untuk tujuan jahat.

Yang diklaim sebagai “chemtrail” sebenarnya hanyalah jejak kondensasi (contrail) dari mesin pesawat. Contrail terdiri dari air dalam bentuk kristal es. Tergantung pada temperatur dan kelembaban, contrail dapat terlihat beberapa detik, atau bisa juga bertahan lama sampai berjam-jam, mirip awan alami.

Lanjutkan membaca “Teori Konspirasi Chemtrail”

Kutipan Pernyataan Einstein Yang Dipotong

Tahun 1922, Albert Einstein menyampaikan kuliah “Bagaimana Saya Merumuskan Teori Relativitas” di Universitas Kyoto. Kaum Bumi datar mengutip satu potong kalimat dari Einstein di luar konteksnya, lalu menjadi hoaks seakan beliau berkata Bumi itu diam.

Dengan membaca seluruh paragraf & memahami konteksnya, jelas bahwa Einstein tak bermaksud mengatakan Bumi diam. Beliau paham bahwa Bumi bergerak mengelilingi Matahari.

Lanjutkan membaca “Kutipan Pernyataan Einstein Yang Dipotong”

Lensa Ultra Wide-Angle

Lensa ultra-wide menghasilkan foto dengan sudut pandang yang sangat lebar. Lensa dengan panjang fokal lebih kecil daripada 24 mm (untuk kamera full-frame) disebut sebagai lensa ultra-wide. Lensa ultra-wide terdiri dari dua jenis: lensa rektilinear, dan lensa kurvilinear, atau fisheye.

Karena sudut pandangnya yang sangat lebar, lengkungan Bumi lebih mudah diamati dengan lensa ultra-wide. Kaum Bumi datar keliru mengira yang dimaksud adalah lensa fisheye yang mendistorsi garis lurus. Faktanya, terdapat lensa ultra-wide rektilinear yang mempertahankan garis lurus. Dengan lensa ini, jika horizon melengkung, maka itu adalah akibat dari lengkungan Bumi.

Lanjutkan membaca “Lensa Ultra Wide-Angle”

Cacat Logika Presisi Berlebihan

Cacat logika presisi berlebihan terjadi jika angka yang terlalu presisi digunakan agar terlihat lebih meyakinkan dan lebih pasti.

Ada tokoh Bumi datar yang memakai angka yang terlalu presisi agar terlihat ilmiah. Pihak yang rentan untuk percaya Bumi datar cenderung mudah  terintimidasi matematika; mudah membuat mereka terpesona dengan angka yang sebenarnya tidak ada artinya.

Lanjutkan membaca “Cacat Logika Presisi Berlebihan”

Melakukan Zoom Pada Matahari Terbenam

Featured Video Play Icon

Zoom pada kamera bekerja dengan cara memperbesar bagian tengah dari gambar, atau dengan cara mempersempit field of view dari kamera. Melakukan zoom ke Matahari terbenam tak akan memperlihatkan lebih banyak dari Matahari, dan hanya akan memperbesar ukuran Matahari pada gambar yang dihasilkan.

Kaum Bumi datar keliru mengklaim zoom dapat memperlihatkan kembali Matahari yang sudah terbenam. Faktanya, hal tersebut hanya akibat kesalahan setting exposure kamera. Zoom tak akan pernah dapat memperlihatkan kembali Matahari yang sudah terbenam.

Lanjutkan membaca “Melakukan Zoom Pada Matahari Terbenam”

Teori Konspirasi itu Kebal Terhadap Bukti

Teori konspirasi memiliki sifat kebal terhadap bukti. Hal-hal yang membuktikan bahwa sebuah teori konspirasi itu salah akan diinterpretasikan bersumber dari konspirasi itu sendiri.

Saat menghadapi bukti yang tak mendukung Bumi datar, kaum Bumi datar tidak akan mempertimbangkannya, tetapi akan menciptakan “penjelasan” bahwa bukti tersebut dibuat oleh elit global, lalu memasukkan pihak yang menginformasikannya sebagai bagian dari konspirasi. Kadang bahkan bukti yang bisa diverifikasi sendiri juga mendapat perlakuan sama.

Lanjutkan membaca “Teori Konspirasi itu Kebal Terhadap Bukti”

‘Defish’ Citra Fisheye Secara Berlebihan untuk Meluruskan Garis Horizon

Defishing adalah proses menghilangkan distorsi barrel pada citra fisheye, menghasilkan citra rektilinear yang mempertahankan garis lurus. Lensa fisheye berbeda memiliki kekuatan distorsi berbeda & membutuhkan kekuatan defish berbeda.

Kaum Bumi datar gemar menerapkan kekuatan defish berlebihan dengan tujuan bukan menghilangkan distorsi, tapi demi meluruskan lengkungan Bumi. Akibatnya, mereka tak hanya menghilangkan distorsi barrel, tapi justru membuat distorsi pincushion pada citra, yang membuat horizon menjadi lurus.

Garis horizon pada gambar yang disajikan kaum Bumi datar ini akan terlihat datar. Tetapi hal tersebut adalah akibat dari distorsi yang ditambahkan kepada citra, bukan karena garis horizonnya datar.

Lanjutkan membaca “‘Defish’ Citra Fisheye Secara Berlebihan untuk Meluruskan Garis Horizon”

Roket GoFast dan Mekanisme Yo-Yo De-spin

Featured Video Play Icon

Roket GoFast adalah roket amatir pertama yang mencapai luar angkasa. Roket ini distabilkan dengan putaran saat mendaki, dan setelah mencapai ketinggian tertentu, menggunakan mekanisme yo-yo de-spin untuk menghentikan putaran tersebut.

Kaum Bumi datar melihat gerak putaran roket tiba-tiba berhenti & mereka gunakan sebagai “bukti” roket ini “menabrak rintangan.” Faktanya, roket ini menggunakan yo-yo de-spin untuk menghentikan putaran, tapi tetap naik untuk beberapa saat setelah itu. Seandainya memang menabrak sesuatu, seharusnya roket akan hancur.

Lanjutkan membaca “Roket GoFast dan Mekanisme Yo-Yo De-spin”

Google Street View

Kaum Bumi datar menemui kendaraan “misterius” lalu lalang dengan logo Google yang dilengkapi alat yang aneh. Kemudian mereka jadikan “bukti” Google Maps tak menggunakan satelit untuk mendapatkan citranya. Faktanya, kendaraan tersebut mengambil citra untuk Google Street View. Mustahil kendaraan yang ada di darat mengambil foto udara yang digunakan Google Maps.

Lanjutkan membaca “Google Street View”

Kutipan “Earth is a Realm” Yang Bukan Berasal dari Nikola Tesla

Kaum Bumi datar keliru mengaitkan kutipan “Earth is a realm” kepada Nikola Tesla dan keliru mengganggap hal tersebut “bukti” seakan Tesla penganut Bumi datar.

Seseorang menulis omong kosong pseudosains, lalu menambah kutipan Tesla setelahnya. Kaum Bumi datar keliru mengira keduanya berasal dari Tesla & menjadi hoaks Tesla percaya Bumi datar.

Pernyataan Tesla berasal dari “The Problem of Increasing Human Energy” dimana Tesla menyebut kata “globe” 12×, “gravity” 4×, “planet” 10×. Jelaslah bahwa Tesla bukan penganut Bumi datar.

Lanjutkan membaca “Kutipan “Earth is a Realm” Yang Bukan Berasal dari Nikola Tesla”

Backhaul Jaringan Seluler

Pada komunikasi seluler, backhaul adalah koneksi antara stasiun penerima & jaringan inti. Metode komunikasinya bisa apa saja, termasuk kabel, serat optik, microwave, & satelit.

Ponsel berkomunikasi dengan stasiun penerima, dan kaum Bumi datar menjadikannya “bukti” satelit tidak ada. Faktanya, beberapa perusahaan seluler memakai satelit sebagai backhaul, terutama untuk stasiun penerima di daerah terpencil.

Lanjutkan membaca “Backhaul Jaringan Seluler”

Bokeh

Dalam fotografi, bokeh adalah bagaimana lensa kamera menghasilkan gambar pada bagian tak terfokus. Bentuk bokeh lebih tergantung pada bentuk bukaan lensa daripada objek yang tak fokus tersebut.

Kaum Bumi datar gagal mengambil foto bintang & planet yang terfokus benar akibat kurangnya pengetahuan dan kamera yang tidak cocok untuk hal tersebut. Yang mereka dapatkan hanyalah bokeh, yang lebih banyak menceritakan kamera mereka (dan kurangnya pengetahuan mereka) daripada objeknya itu sendiri.

Lanjutkan membaca “Bokeh”

Foto Bumi Pertama Dari Luar Angkasa Yang Diabadikan Oleh Roket V-2

Foto Bumi pertama dari luar angkasa diambil oleh roket V-2 No. 13 pada tahun 1946 dengan kamera video DeFry 35mm dan lensa 50 mm. Kamera tersebut memiliki sudut pandang (field of view) yang sempit. Akibatnya, lengkungan Bumi tak begitu terlihat.

Kaum Bumi datar mengklaim foto tersebut “bukti” Bumi datar. Faktanya, 1. jika diteliti, kita bisa melihat adanya lengkungan, 2. kamera tersebut memiliki sudut pandang sempit, sehingga mengurangi lengkungan yang terlihat, 3. foto yang beredar di kaum Bumi datar biasanya versi yang di-crop, sehingga semakin mengurangi lengkungan yang terlihat, 4. lengkungan yang terlihat pada foto tersebut sesuai dengan hasil simulasi.

Lanjutkan membaca “Foto Bumi Pertama Dari Luar Angkasa Yang Diabadikan Oleh Roket V-2”