“Shill Gambit”

Shill gambit adalah sesat pikir dimana pelaku menolak argumentasi dari pihak lain dengan menyatakan bahwa pihak tersebut telah dibayar oleh sebuah konspirasi, tanpa memiliki bukti selain dari argumen itu sendiri. Shill gambit adalah jenis sesat pikir ad hominem dan poisoning-the-well. Mereka menghindari topik utama bahasan dengan menyerang pribadi lawan dan kredibilitasnya.

Kaum Bumi datar gemar melakukan shill gambit jika merasa terdesak. Mereka akan menuduh siapapun yang melawan Bumi datar telah dibayar oleh yang mereka sebut sebagai ‘elit global’. Kami di BumiDatar.id sering mendapat tuduhan semacam itu.

Shill gambit sering digunakan sebagai serangan karena tuduhan konflik kepentingan. Tetapi jika konflik kepentingan tersebut tidak terbukti, dan satu-satunya bukti hanyalah pernyataan tertentu dari seseorang, maka shill gambit menjadi sebuah sesat logika. Dalam kasus ini, mereka menuduh siapapun yang melawan konsep Bumi datar karena telah dibayar.

Shill gambit adalah sesat logika karena meninggalkan topik utama dari pembahasan, dan menyerang pribadi (ad hominem) dan kredibilitasnya (poisoning-the-well).

Individu yang melakukan shill gambit kemungkinan melakukan tuduhan tersebut adalah karena justru mereka sendiri akan melakukan hal yang sama jika berada di posisi pihak-pihak yang mereka tuduh telah dibayar. Dalam psikologi, hal ini dinamakan proyeksi psikologis.

Kami di BumiDatar.id tidak dibayar oleh yang mereka sebut sebagai ‘elit global’; kami hanya sering mendapatkan tuduhan semacam ini. Rekan lain yang juga meluruskan hoax Bumi datar dan pseudosains lain pada akhirnya juga akan sering mendapatkan tuduhan serupa. Hal ini bercerita lebih banyak mengenai mereka yang melakukan shill gambit daripada kami atau rekan-rekan lain tersebut.

Referensi