Arah Bawah Pada Globe

Globe adalah model miniatur 3D dari Bumi bulat. Globe dapat menggambarkan arah bawah Bumi, menuju pusat globe, seperti pada Bumi sesungguhnya. Kaum Bumi datar gagal membedakan arah bawah pada model & pada Bumi sungguhan. Faktanya, arah bawah yang kita rasakan tidak sama dengan arah bawah yang digambarkan oleh globe, yang hanya merupakan model dari Bumi.

Melakukan Zoom Pada Horizon Bumi Terbalik dari Luar Angkasa

Kaum Bumi datar gemar melakukan tuntutan tak realistis agar astronot melakukan zoom dengan kamera ke horizon yang terbalik untuk memperlihatkan objek yang terbalik di horizon.

Jika kita tak dapat melakukan zoom pada horizon dari pesawat untuk melihat objek di horizon, maka tak realistis mengharapkan astronot melakukan zoom untuk melihat objek di horizon.

Jarak horizon dari pesawat adalah ~350 km. Kita tak bisa melakukan zoom objek sejauh itu karena di luar jarak pandang, dan membutuhkan lensa yang sangat besar untuk memperlihatkannya. Jika hal itu tak bisa dilakukan dari pesawat, apalagi dari luar angkasa.

Arah Atas dan Bawah

Arah “bawah” adalah arah sama dengan percepatan gravitasi Bumi, yaitu menuju pusat Bumi. Arah “atas” adalah sebaliknya, menjauhi pusat Bumi. Hal ini berlaku untuk semua pengamat di Bumi.

Kaum Bumi datar gemar mempertanyakan & mencemooh hal yang terjadi pada orang yang ada di “bawah” Bumi. Mereka tidak paham bahwa bagi orang di sisi Bumi yang lain, “bawah” tetaplah menuju pusat Bumi, sama seperti yang kita rasakan. Lanjutkan membaca “Arah Atas dan Bawah”