Lapisan Pelindung Lunar Lander Apollo

Lunar module dari wahana Apollo perlu didesain seringan mungkin. Selain itu, lunar module hanya perlu bekerja dalam vakum, dan dengan demikian tidak perlu dibuat kokoh atau aerodinamis. Untuk mengurangi bobotnya, wahana ini dilapisi oleh selimut isolasi, bukan pelindung panas yang kokoh.

Kaum Bumi datar gemar mencemooh bentuk dari lunar module yang terlihat lemah. Faktanya, tak ada kebutuhan untuk lunar module untuk terlihat bagus. Yang terlihat rapuh hanyalah selimut isolasinya, sedangkan bagian inti dari lunar module berbentuk kokoh yang menyangga struktur dari wahana tersebut.

Lanjutkan membaca “Lapisan Pelindung Lunar Lander Apollo”