Efek Coriolis Di Olahraga

Banyak olahraga dilakukan dengan meluncurkan bola ke udara. Bola yang diluncurkan akan sedikit berbelok karena efek Coriolis yang diakibatkan gerak rotasi Bumi.

Atlet tidak memperhitungkan efek Coriolis dan kaum Bumi datar menggunakannya sebagai “bukti” Bumi tidak berotasi. Faktanya, besar pembelokan akibat efek Coriolis pada olahraga terlalu kecil, jauh lebih kecil dibandingkan efek lainnya. Bukan berarti efek Coriolis tidak ada.

Untuk memperhitungkan efek Coriolis di olahraga, kita perlu mendapatkan tiga variabel: derajat lintang acara olahraga tersebut, kecepatan bola di udara, dan jarak yang ditempuhnya. Jika variabel ini tersedia, kita dapat menghitung besar dari efek Coriolis.

Pertama, kita perlu menghitung percepatan Coriolis dari rumus: a = v · (2ω · sin φ), dimana ω adalah kecepatan rotasi Bumi (7.29e-5 radian/detik or 0.00417 derajat/detik), φ adalah derajat lintang kejadian, dan v adalah kecepatan bola di udara.

Kedua, kita perlu menghitung waktu tempuh bola di udara dengan menggunakan rumus t = d / v, dimana d adalah jarak yang ditempuh bola, dan v adalah kecepatan dari bola.

Terakhir, kita dapat menghitung pergeseran akibat efek Coriolis dengan rumus: dc = ½ · a · t², dimana a adalah percepatan Coriolis yang didapatkan di langkah sebelumnya, dan t adalah waktu tempuh bola di udara.

Servis Tenis Novak Djokovic

  • Acara: 2009 Madrid Open
  • Derajat lintang: 40.41° Utara
  • Kecepatan: 219 km/j atau 60.83 m/s
  • Jarak: 24 m
  • Waktu: 24 m / 60.83 m/s = 0.3945 s
  • Percepatan Coriolis: 2 × 60.83 m/s × 7.29e-05 rad/s × sin(40.41°) = 5.75e-3 m/s²
  • Perpindahan Coriolis: ½ × 5.75e-3 m/s² × (0.3945 s)² = 0.45 mm

Tendangan Bebas Roberto Carlos

  • Acara: 1997 Tournoi de France
  • Derajat lintang: 45.77° Utara
  • Kecepatan: 137 km/j or 38 m/s
  • Jarak: 35 m
  • Waktu: 35 m / 38 m/s = 0.92 s
  • Percepatan Coriolis: 2 × 38 m/s × 7.29e-05 rad/s × sin(45.77°) = 3.98e-3 m/s²
  • Perpindahan Coriolis: ½ ×3.98e-3m/s² × (0.92 s)² = 1.7 mm

Drive Golf Tiger Woods

  • Acara: 2002 Mercedes Champ
  • Derajat lintang: 21° Utara
  • Waktu: 10 s
  • Jarak: 384 m
  • Kecepatan: 384 m / 10 s = 38.4 m/s
  • Percepatan Coriolis: 2 × 38.4 m/s × 7.29e-05 rad/s × sin(21°) = 2e-3 m/s²
  • Perpindahan Coriolis: ½ ×2e-3 m/s² × (10 s)² = 100 mm

Tendangan Lapangan Mike Nugent

  • Acara: NFL, Cincinnati Bengals vs Seattle Seahawks
  • Derajat lintang: 39.1° Utara
  • Waktu: 2 s
  • Jarak: 38.4 m
  • Kecepatan: 38.4 m / 2 s = 19.2 m/s
  • Percepatan Coriolis: 2 × 19.2 m/s × 7.29e-05 rad/s × sin(39.1°) = 1.77e-3 m/s²
  • Perpindahan Coriolis: ½ ×1.77e-3 m/s² × (2 s)² = 3.5 mm

Referensi